Cara Translate Video Youtube Ke Word Cukup 1 Menit, Simple Dan Cepat

Posted on

Saat ini youtube menjadi media favorit yang bisa digunakan oleh semua orang, baik untuk selfie, sarana belajar maupun untuk lainnya. Simak cara translate video youtube ke word cukup 1 Menit, Simple dan Cepat di halaman ini

Ada cara yang bisa digunakan oleh anda untuk untuk menerjemahkan video youtube yang menggunakan bahasa asing ke dalam teks word bahasa Indonesia. Caranya simple dan mudah, anda tinggal ikuti cara atau langkahnya seperti yang kami jelaskan di bawah ini

Cara Translate Video Youtube Ke Word

Ada dua cara translate video youtube ke word yang bisa anda gunakan, yaitu menggunakan aplikasi dan tidak menggunakan aplikasi.

Kedua cara ini, bisa anda pilih mana yang lebih anda sukai. Jika anda ingin cepat mendownload teks youtube ke word bisa anda gunakan dengan cara pertama yakni menggunakan aplikasi. Berikut ini kami jabarkan untuk anda

1. Menggunakan Aplikasi

Pertama, anda buka youtube yang ingin anda terjemahkan videonya ke dalam bentuk tulisan word.

Kemudian copy alamat urlnya: seperti yang dilingkari dibawah ini :

Cara Translate Video Youtube Ke Word Cukup 1 Menit, Simple Dan Cepat

Selanjutnya, anda buka aplikasi anthiago.com di link: https://anthiago.com/transcript/ . Lalu, paste url di kolom yang tersedia. Dan pastikan anda memilih bahasa Indonesia untuk terjemahannya, ini berguna untuk menerjemahkan video youtube bahasa asing ke dalam bahasa Indonesia atau bahasa yang anda sukai

Cara Translate Video Youtube Ke Word Cukup 1 Menit, Simple Dan Cepat

Paste url di kotak seperti yang dicentang dalam gambar, pilih bahasa Indonesia pada dropbox bahasa. Setelah itu tekan tombol Transcript

Tidak sampai 1 menit, terjemahan ke dalam bahasa Indonesia sudah tersedia dibagian bawah. Anda tinggal scroll mouse ke bawah,  muncul hasil terjemahannya. Copy-paste ke word hasil terjemahannya dan tinggal diatur susunan kalimat dan paragrafnya.

Hasil terjemahannya seperti berikut ini:

2. Tanpa Menggunakan Aplikasi

Cara yang kedua ini bisa anda lakukan apabila hanya menampilkan video youtube ke dalam bentuk teks sesuai dengan bahasa aslinya. Apabila video youtube menggunakan bahasa Inggris maka teks yang bisa anda salin ke word tetap menggunakan bahasa Inggris

Caranya seperti berikut ini:

Pertama, buka youtube yang ingin anda jadikan teks. Kemudian, dibagian bawah video sebelah kanan, terdapat tiga titik seperti dalam lingkaran merah gambar berikut ini:

Klik tiga titik dalam lingkaran merah tersebut, kemudian pilih Show transcript. Maka muncul kolom transkrip dibagian kanan yang bisa anda copy paste ke word.

Untuk menghilangkan tulisan waktunya sehingga full text, bisa anda tekan “Toggle Timestamps” yang ada di bagian atas tiga titik pada kolom transcript

Kegunaan Translate ke Word

Saat ini youtube bisa menjadi media yang bisa anda gunakan sebagai bahan pembelajaran. Anda bisa belajar apa saja dari youtube, sesuai dengan keinginan. Ada banyak materi yang berguna untuk meningkatkan kualitas diri dalam meningkatkan skill, pengetahuan maupun wawasan

Elon Musk mengatakan:

You can literally learn any skill you want for free on youtube. You can become a person of value in matter of months. Just a few years ago this wasn’t possible. If you were lucky enough to be born in this era, take full advantage of it

Anda bisa belajar skill yang anda inginkan di youtube secara gratis. Ini berguna untuk meningkatkan kualitas diri. Beberapa tahun yang lalu seperti ini tidak ada, anda beruntung lahir dalam era ini.

Artikel ini bisa anda lihat videonya di Cara Ubah Suara Youtube Jadi Teks

x

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *