Ide menulis blog- Halo sobat mibi dimanapun kalian berada, Kali ini saya akan memberikan sedikit tips untuk kalian yang kesulitan menemukan ide untuk menulis di blog lebih-lebih untuk kalian yang masih memulai untuk menulis di blog.
Pernah kah kalian ketika ingin menulis di blog sulit menemukan suatu ide? Bahkan sangat bingung ketika ingin memunculkan ide untuk menulis sesuatu? Memang lah sulit untuk memunculkan ide ketika kalian ingin menulis di blog.
Table of Contents
Tapi tenang saja sobat mibi, Kali ini saya akan menyajikan beberapa cara agar kalian lebih leluasa untuk memunculkan ide-ide yang hilang di pikiran anda.
Ide Menulis Blog
Hai sobat mibi, Sebenarnya sangat mudah sekali loh, untuk memunculkan sebuah ide untuk menulis, Mau tau apa saja yang membuat kalian menemukan ide untuk menulis di blog.
Beberapa cara agar sobat mibi tak kehabisan ide saat ingin menulis di blog.
1. Menulis Pengalaman Kalian
Apakah Sobat mibi punya pengalaman? So pasti punya dong. Setiap orang pasti memliki pengalaman, Kalau ada yang mengatakan bahwa dari sobat mibi tak punya pengalaman. Bisa di pastikan itu sebuah jawaban yang bohong. Karena setiap apa yang kalian lakukan, Dimanapun, Dan kapanpun itu merupakan pengalaman.
Seperti Halnya sobat mibi pernah mendaki gunung lawu, liburan ke luar negri, ataupun sobat mibi pernah bertemu dengan gadis cantik yang menjadikan hati sobat mibi tertarik untuk lebih mengenalnya.
Itu semua adalah pengalaman. Jadi jangan kebingungan untuk menemukan ide untuk menulis, cobalah menemukan ide dari pengalaman yang pernah kalian lakukan.
2. Membaca Tulisan Orang Lain
Pernakah dari sobat mibi membaca tulisan orang lain di blog? Saya yaqin 95% dari sobat mibi pasti pernah membaca tulisan blog orang lain, Baik sebuah artikel, Karya ilmiah, Cerpen, Maupun puisi.
Ketika kalian ingin menemukan sebuah ide untuk menulis, Sedangkan sobat mibi tak pernah membaca tulisan orang. So pasti kalian akan kesulitan untuk menulis, Karena kurang akan wawasan. Lebih-lebih para pemula yang baru ingin menulis di blog dan kesulitan menemukan ide.
Ketika pora sobat mibi ingin memunculkan sebuah ide, Cobalah kalian biasakan membaca tulisan blog orang lain, Karena dari tulisan orang lain bisa membuat otak kalian bekerja dan menambah wawasan kalian.
3. Sering Membuka Mata, Telinga dan Hati
Maksudnya gimana? Pasti dari sobat mibi belom banyak yang tau mengenai kata buka mata, buka telinga, dan buka hati.
Panca indra yang kalian miliki sangat peka akan keadaan untuk memunculkan sebuah ide. Kalian bisa menangkap sebuah persoalan, Melihat sesuatu problem, Mendengarkan berbagai perkataan, Dan merasakan sesuatu dengan hati.
Munculnya sebuah ide bisa juga berawal dari kondisi tertentu. Seperti halnya kalian melihat sesuatu dan ingin mengutarakan apa yang kalian lihat,
Mendengar perkataan orang lain yang membuat kalian ingin mengutarakan tanggapan kalian, Merasakan sebuah perasaan senang, sedih, maupun bahagia. Itu semua bisa menjadi ide untuk di jadikan sebuah tulisan.
Sangat mudah bukan memunculkan sebuah ide untuk menulis. Seperti itulah beberapa cara agar kalian tidak kebingungan lagi menemukan ide untuk menulis di sebuah blog,
Untuk para sobat mibi yang baru saja ingin memulai untuk menulis tapi tidak punya ide untuk menulis sesuatu, Jangan pernah ragu untuk memulai.
Kalau kalian ada niatan untuk jadi seorang penulis, Mulailah dari sekarang jangan hanya menginginkan tapi tidak pernah melakukan. “Semesta tak akan memberimu kesempatan jikalau kau tak mau merubah keadaan”.
Info lain: Ternyata Bukan Facebook, Inilah Media Sosial Pertama Yang Ada