5 Tingkatan Leadership, dan Temukan di Tingkatan Manakah Anda

  • Share

Seorang pakar kepemimpinan, John C. Maxwell menjelaskan tentang lima level tingkatan leadership dalam organisasi. Lima level ini dapat Anda pelajari untuk mengetahui di level manakah leadership Anda berada.

Kemudian, Anda juga bisa melakukan pengamatan tentang level kepemimpinan dari orang-orang di sekitar Anda.

Di zaman seperti saat ini, banyak ditemukan pelatihan untuk meningkatkan kemampuan leadership, seperti pelatihan leadership untuk manager.

Biasanya, tingkatan ini juga akan sangat membantu Anda dalam evaluasi mengenai kemampuan Anda. Oleh karena itu, simaklah 5 tingkatan dalam leadership menurut John C. Maxwell berikut ini.

Self-Leadership – Position

Level kepemimpinan yang pertama adalah ketika Anda dipatuhi dan diikuti karena keharusan dan posisi yang Anda miliki.

Level ini akan sangat baik menjadi titik awal bagi Anda untuk mulai meningkatkan kepemimpinan Anda. Tentunya karena pada level ini, pengikut Anda masih belum memiliki komitmen serta energi yang kuat dalam tim.

People Leadership – Permission

Pada tingkatan leadership yang kedua, orang-orang memang senang dan menikmati bekerja dengan Anda. Motivasi dalam tim juga ikut meningkat karena adanya hubungan yang terjalin dengan baik.

Pemimpin dalam level ini akan mampu mendengarkan pengikutnya dengan baik, melakukan observasi pada kinerja tim dengan baik, serta melayani dan saling mendukung antara pemimpin dan anggota tim. 

Production Leadership

Tingkatan dalam leadership yang ketiga adalah ketika pemimpin mendapatkan kepercayaan dari pengikutnya karena produktivitasnya sebagai seorang pemimpin.

Di sinilah kredibilitas Anda sebagai pemimpin telah mampu dibuktikan. Pemimpin dalam level ini juga akan dijadikan contoh oleh pengikutnya, memiliki kekuatan untuk mengembangkan prestasi, serta mampu menarik orang-orang yang kompeten untuk mendekat.

Baca juga  Cara Membangun Leadership untuk Sukses di Dunia Pekerjaan

People Development – Reproduction

Pada level kepemimpinan yang keempat, Anda sudah mampu mengembangkan tim Anda menjadi lebih baik.

Karyawan pun juga mampu menemukan kesuksesan karena kemampuan Anda dalam memberdayakan karyawan Anda.

Di sinilah level di mana Anda dapat disebut berhasil karena bisa mulai menciptakan pemimpin-pemimpin baru di dalam tim Anda.

Pinnacle – Respect

Kepemimpinan pada tingkatan dalam leadership yang kelima adalah sebuah anugerah. Di mana pada tingkatan ini, nilai dan filosofi yang dimiliki oleh pemimpin tersebut masih terus tumbug dan berkembang bahkan setelah ia meninggal.

Maxwell menyebutkan bahwa, pada level ini, tidak banyak pemimpin yang mampu mencapainya. Mahatma Gandhi merupakan salah satu yang bisa menjadi contoh dalam level kepemimpinan kategori ini, termasuk para Nabi dan Rasul di zamannya.

Itulah lima tingkatan leadership yang dijelaskan oleh pakar kepemimpian John C. Maxwell. Setelah mengetahui dan memahaminya, sudahkan Anda tahu di posisi mana Anda berada?

Jika sudah mengetahuinya, jangan lupa untuk selalu belajar dan berkembang dalam meningkatkan kualitas diri sebagai seorang pemimpin. 

  • Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *