Tasuki Gap Pattern Candlestick

upward gap tasuki dan downward gap tasuki candlestick
Gap Tasuki : Upward dan Downward pada Candlestick

Mikaylabinar.com– Gap Tasuki merupakan suatu bentuk candlestick yang mengindikasikan pola berkelanjutan dari trend yang terjadi sebelumnya.

Tasuki Gap

Gap Tasuki terdiri dari dua bentuk yaitu Upward Gap Tasuki (UGT) dan Downward Gap Tasuki (DGT)

UGT, terbentuk dari rising window yang tersusun dari green candle dan diikuti oleh red candle.Red candle ini dibuka dalam rentang green body tersebut dan ditutup dibawah green candle body.

Harga close pada Red candle ini menjadi titik penentunya. Jika pasar ditutup dibawah dasar window, maka perkiraan bullish dari upward gap tasuki tersebut tidak terbukti

Ciri khas dari UGT adalah pada awalnya terdapat rising window kemudian terbentuk candle berwarna hijau lalu diikuti penurunan dengan ditampakkan candle berwarna merah.

Baca juga : Rising window dan Falling window pada candlestick

Nah candle berwarna merah ini, ujung paling bawah dari shadow/ tail/ekornya tidak boleh melebihi bagian atas body/shadow dari candle sebelum candle pertama

Begitupun dengan DGT, cirinya didahului oleh Falling Window kemudian terbentuk candle merah disusul candle berwarna hijau yang merupakan jebakan dari Gap Tasuki ini karena selanjutnya akan disusul dengan penurunan (bearish)

Bentuk Gap Tasuki

Berikut bentuk dari Gap Tasuki :

upward gap tasuki dan downward gap tasuki candlestick

DGT, memiliki ciri sebagai berikut:

  • Terdiri dari 2 candle
  • Diawali downtrend
  • Terdapat falling window
  • Disusul dengan candle pertama berwarna merah
  • Lalu candle kedua berwarna hijau
  • Posisi High candle kedua tidak menembus Low pada candle sebelum falling window

UGT, cirinya adalah:

  • Terdiri dari 2 candle
  • Sebelumnya diawali uptrend
  • Terdapat rising window
  • Candle pertama berwarna hiijau
  • Dan candle kedua berwarna merah
  • Posisi Low pada candle kedua tidak menembus High pada candle sebelum rising window

Hal yang paling mudah untuk mengamati candle yang terdapat gap tasuki ini adalah terdapat adanya window. Sebenarnya, dengan adanya window tanpa melihat tasuki ini pun kita sudah mengatahui mau kemana arah market, jika terdapat rising window maka akan terjadi bullish dan jika falling window yang terbentuk maka akan terjadi bearish.

Jebakan Candle

Pengetahuan yang baik tentang tasuki akan membantu kita untuk tidak terjebak pada jebakan candle yang muncul sesaat sebelum trend sesungguhnya terjadi.

Pada downward gap tasuki setelah terjadi falling window biasanya masih terdapat satu candle dengan warna merah sebelum terbentuk candle jebakan yang berwarna hijau, saya sebut jebakan karena candle ini hanya muncul sesaat sebelum terjadi candle merah selanjutnya yang berarti penurunan akan terjadi lebih tajam.

Dengan mengetahui hal ini, maka trader bisa menghindar dari kerugian yang lebih banyak bahkan jika memanfaatkan momentum candle jebakan tersebut trader bisa mendapatkan profit

Demikian yang terjadi pada rising window, setelah terbentuk window akan muncul candle jebakan berwarna merah yang terdapat di antara candle warna hijau.

Jika trader tidak mengenal gap tasuki maka akan panik lalu melakukan aksi penjualan dan kesempatan untuk mendapatkan profit yang lebih tinggipun terlewatkan padahal candle tersebut sebenarnya hanya sesaat, dan itulah yang menjadi ciri khas dari gap tasuki  

Sebagai contoh:

pola bentuk dari upward gap tasuki dan downward gap tasuki pada candlestick

Keterangan:

Berdasarkan pengalaman saya, yang paling mudah mengidentifikasi pergerakan candlestick yakni menandai adanya window. Dalam kasus diatas terdapat dua falling window yang menandakan akan terjadi bearish dan kalau kita lihat setelah terjadi falling window maka dilanjutkan dengan terus terjadi penurunan

DGT diatas mudah diidentifikasi karena terdapat gap falling window kemudian terbentuk candle dengan body kecil berwarna merah dan candle kedua dengan long tail (low shadow) berwarna hijau dimana posisi shadow bagian atas (ekor bagian atas) tidak melebihi posisi ekor bagian bawah candle warna merah sebelum terjadi falling window

Baca juga : Southern doji dan northern doji pada candlestick

Walaupun sebenarnya dengan adanya window saja kita sudah bisa mengartikan kemana arah pergerakan market selanjutnya tapi dengan mengetahui UGT atau DGT ini maka kita akan lebih yakin dalam menerjemahkan pergerakan market. Anggap saja pengetahuan tentang Tasuki ini sebagai konfirmasi penguat atas kesimpulan yang kita ambil.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *