Rekomendasi Kamera DSLR Digital Untuk Pemula yang Hobi Hunting Grafer

Rekomendasi Kamera DSLR Digital Untuk Pemula– Sekarang ini semakin banyak orang yang menyukai hobi fotografi misalnya saja anak remaja kita.

Sebagai orang tua yang mendukung hobinya ini sudah pasti kita tentu ingin memberikan kamera yang bagus untuk mereka

Memilih Kamera Yang Tepat

Dengan banyaknya produk kamera yang lagi hits dan harga yang beragam di pasaran pasti cukup membuat bingung. Kita perlu memahami produk kamera dengan fitur-fitur yang tepat untuk pemula

1. Nikon D3400

Apabila anda sangat hobi traveling dan butuh kamera digital ringan maka Nikon D3400 bisa jadi pilihan karena bentuknya sangat kompak dan juga Bobotnya hanya 395gram saja sangat pas Untuk anak remaja yang masih pemula,

Kamera ini juga sangat mudah digunakan juga dilengkapi dengan fitur mode Guide yang membimbing penggunanya tentang dasar-dasar pengoperasian kamera dan juga tombol ‘?’ yang dapat digunakan untuk menjelaskan fungsi-fungsi kamera digital pemula nikon D3400

Ada beberapa Fitur andalan lain yang dimiliki kamera ini yaitu SnapBridge. Fitur ini secara otomatis mengunduh gambar ke perangkat seperti smartphone lewat Bluetooth Low Energy (BLE)

Penggunaan BLE ini tidak menghabiskan daya baterai dan juga untuk daya tahan baterainya juga besar dan bisa menghasilkan kualitas gambar yang sangat baik

Spesifikasi Nikon D3400 adalah :

  • Sensor 24.2 MP APS-C CMOS
  • Lens Nikon F-mount
  • Layar 3.0-inci, 921,000 dots
  • Burst shooting 5fps
  • Autofocus 11-point AF
  • Video Full HD 1080p
  • ISO 100-25600

2. Sony a6000

Kamera Sony a6000 terbilang camera yang cukup ringkas dan ringan hanya dengan bobot 344 gram. Ada tiga pilihan warna dengan desain yang simpel namun modern yaitu hitam putih dan perak

Baca juga  Transponder Chanel RCTI Di Semua Saluran Satelit Telkom4 Terbaru

Ada salah satu fitur yang menarik pada kamera ini adalah sistem Hybrid AF yang dianggap kombinasi dari phase detection dan contrast detection sampai mampu menghasilkan fokus gambar dengan cepat dan akurat

Juga disertai Prosesor Bionz X merupakan prosesor yang tiga kali lebih cepat dari model sebelumnya yang bisa menangkap tekstur dengan akurat mengurangi detail yang buram pada gambar dan menekan suara bising untuk menghasilkan gambar yang tajam dan high quality

Kamera digital pemula ini memiliki ISO sebesar 25600 pengguna bisa mengambil foto dengan pencahayaan rendah atau dalam ruangan namun hasilnya sangat tajam dan natural tanpa menggunakan flash

Fitur ultra fast AF memungkinkan pengguna mendapatkan gambar yang sempurna dalam hitungan 0.06 detik dan terbilang cepat

Spesifikasi Sony a6000 adalah:

  • Sensor 24.3 MP APS-C CMOS sensor
  • Burst shooting 11 fps
  • Layar LCD 3 inci, 921,600 dots
  • Lensa E-mount lenses
  • Video Full HD 1080/60p dan 24p
  • ISO 100-25600

3. FujiFilm X-A5

Kamera ini memiliki Bentuk yang ramping dan ringan membuat kamera ini mudah dibawa kemana saja.

Kamera ini juga bisa dihubungkan dengan smartphone yang menggunakan Bluetooth sehingga mudah sekali jika ingin cepat mendapatkan dan memosting hasil jepretan

Dan Gambar yang dihasilkan akan tampak alami karena fitur flash pada kamera ini secara otomatis akan menyesuaikan jumlah cahaya yang dilepaskan dan juga dilengkapi Monitor LCD-nya yang bisa diputar 180 derajat secara otomatis akan mengaktifkan fitur Eye Detection AF yang berfokus pada mata

Penggunanya pun bisa bebas melakukan foto selfy dan juga dapat pilihan antara Auto, Left Eye Priority dan Right Eye Priority pada fitur ini

Fitur kamera ini akan otomatis melakukan penyesuaian untuk meningkatkan warna kulit sehingga hasil gambar yang dihasilkan bisa lebih baik Jika ingin mengambil gambar pada jarak yang dekat

Baca juga  Frekuensi Trans 7 Terbaru 2022 untuk Semua Satelit

Dan juga kamera ini adalah pilihan yang tepat karena memiliki fitur macro mode memungkinkan pengguna untuk membidik gambar dalam jarak hingga 5 cm

Spesifikasi FujiFilm X-A5 adalah

  • Sensor 24 MP APS-C CMOS
  • Layar LCD 3 inci
  • Lensa Fujifilm X
  • ISO 200-12800

Demikian Rekomendasi Kamera DSLR Digital Untuk Pemula yang Hobi Hunting Grafer.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *