Hadis Tentang Cara Mengajarkan Shalat Pada Anak Usia Dini

Posted on

Mengajarkan shalat pada anak apabila mereka sudah sampai berusia tujuh tahun dan memukul mereka pada usia sepuluh tahun apabila mereka tidak mau atau tidak bersedia mengerjakan shalat, dan pisahkan juga dari tempat tidur mereka

Dari Amru bin Syu’ib dari ayahnya, kakeknya berkata, Rasulullah bersabda: suruhlah anak anak kalian untuk mengerjakan sholat ketika merka telah berusia tujuh tahun dan pukullah mereka ketika mereka telah berusia sepuluh tahun dan pisahkanlah tempat tidur mereka

Table of Contents

Abu Hurairah berkata, Rasulullah bersabda: ajarilah anak anak kalianuntuk mengerjakan sholat ketika mereka berusia tujuh tahun dan pukullah mereka ketika mereka telah berusia sepulu tahun dan pisahkan tempat tidur mereka

Dari abdul malik bin rabi’ bin Sibrah Al juhni, dari bapaknya, kakeknya berkata, Rasulullah bersabda: jika seroang anak telah menginjak usia tujuh tahun maka dia diperintahkan untuk sholat, jika usianya telah menginjak sepuluh tahun maka dia pukullah jika tidak bersedia sholat

Daru Hathibi, Utsman bin Ibrahim bin Muhammad Hatib berkata, aku mendengar ibnu umar berkata kepada sorang laki laki, didiklah anakmu

Karena sesungguhnya kamu bertanggung jawab tentang apa yang harus kamu ajarkan kepada anakmu sedangkan sang anak bertanggung jawab untuk berbakti dan taat kepadamu

Tentang firman Allah : peliharalah dirimu dan keluargamu dari api neraka,Ali bin abi thalib berkata, ajarilah dan didiklah meraka

Dari berbagai sumber di atas kita semua harus menyadari pentingnya mendidik anak karena nanti mereka akan di pertanggung jawabkan,

Sebenarnya bukan hanya sholat saja yang kita harus ajarkan tapi semua akhlak mulia tata cara berbicara kepada orang tua juga kita ajarkan agar nanti ketika dewasa menjadi anak yang baik dan berbudi luhur,

Tapi insya Allah jika shaolatnya sudah bebar maka yang lain juga ikut benar, mengapa perintah sholat sangat di unggulkan?

Karena memang segala hal yang kita lakukan melihat dari sholatnya jika sholat kita benar maka tingkah laku kita akan menjadi benar segitu juga sebaliknya

Seperti yang di terangkan di atas bahwa ketika berumur 7 tahun anak di suruh mengerjakan sholat dan jika sudah berumur 10 tahun tidak mau mengerjakan sholat maka di suruh pukul,

Maksudnya keterangan di atas bahwa ketika berumur 7 tahun  anak sudah mulai bisa meniru dan membaca apa yng kita lakukan maka di usia itu kita gampang dan mudah untuk memerintahkan mereka untuk mengerjakan sholat

Dan yang dimaksud disuruh pukul di usia 10 tahun jika tidak mau mengerjakan sholat maksudnya adalah diusia 10 tahun mereka sudah bisa membedakan mana yang baik mana yang buruk

Di usia tersebut sudah mulai berkarya sudah mulainya berhalu sinasi maka jika di usia tersebut tidak mau mengerjakan sholat maka anjuran dari Nabi di suruh pukul agar mau mengerjakan sholat,

Karena jika di biarkan maka akan lupa dan semakin dibiarkan mereka akan menajdi sungkan dalam mengerjakan sholat

Di samping adalah tanggung jawab kita juga kan merasa malu nanti jika anak cucu kita tidak bisa melaksanakan sholat, karena sesuatu yang paling di wajibkan dalam agama yaitu shalat,

Maka dari ini kita jangan lupa dan jangan lengah, anak adalah titipan dan segala titipan di mintai pertanggung jawabannya,

Maka didiklah mereka dan jika kita tidak sanggup mendidik sendiri, perintah mereka untuk mengaji dan akan lebih baik mereka kita simpan di pesantren agar pemahaman masalah agama anak kita menjadi luas.

Demikian Hadis Tentang Cara Mengajarkan Shalat Pada Anak Usia Dini. Info lain: Keutamaan Wanita Shalihah Dan Pahala Yang Akan Diperoleh

x

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *