Cara Periksa Rekening E-Wallet di Kartu Prakerja Gelombang 17, 18, 19, 20, dan 21 Tahun 2021 – Bang, kenapa akun prakerja saya ada pemberitahuan Periksa Rekening/E-Wallet padahal sebelumnya sudah pernah cair dan rekening saya masih sama dengan yang sebelumnya.
Nah, ini dia yang saat ini banyak dari teman teman prakerja khususnya yang lolos di gelombang 17, 18, 19, 20, dan 21. Kali ini saya akan membahas tuntas mengenai pemberitahuan tersebut, karena banyaknya teman teman yang masih baru di dunia Kartu prakerja yang menanyakan hal ini.
Table of Contents
Tidak heran ya dengan adanya pemberitahuan tersebut, karena sampai saat ini situs dari Prakerja selalu diupdate supaya nantinya tidak akan ada permasalahan yang berkelanjutan dan juga saat ini banyak sekali menu menu yang berada di laman prakerja 2021 ini.
Kartu Prakerja sampai saat ini melakukan perubahan perubahan baik pada menu maupun tampilan halamannya, dan untuk yang saat ini menurut saya lebih kelihatan professional dan website sangat bagus sekali.
Nah, yang menjadi pertanyaan kenapa saat ini banyak sekali akun akun yang ada pemberitahuannya seperti yang satu ini Periksa Rekening / E Wallet anda di Akun Prakerja.
Disini saya akan memberikan jawabannya kenapa ada pemberitahuan seperti diatas. Yang pastinya jawaban saya adalah sebagai berikut :
- Adanya akun yang baru terdeteksi oleh sistem bahwa anda bisa saja sebagai penerima salah satu bantuan seperti : BST, BSU, PIP, PKH, Bantuan Pangan, BPUM atau UMKM dan bantuan lainnya.
- Website Kartu Prakerja sedang dalam perbaikan sistem, karena untuk saat ini pada bagian insentif ada perubahan tampilan, dengan perubahan tampilan biasanya wajar saja ada penampakan seperti Periksa Rekening / E Wallet anda.
- Periksa akun e wallet yang anda gunakan apakah sudah sama data mulai dari Nama, nomor hp, dan email anda.
- Terkadang juga ada beberapa akun e wallet yang bermasalah, seperti yang saya alami tiba tiba akun yang tadinya sudah di verifikasi langsung berubah lagi menjadi tidak premium.
Bagaimana caranya untuk menyelesaikan hal pemberitahuan Periksa Rekening / E Wallet, disini saya akan berikan caranya kepada anda sebagai pendaftar di Kartu prakerja:
1. Silahkan periksa kembali akun E Wallet anda apakah memang sudah benar benar full servis atau permium, kalau misalnya berubah menjadi tidak full servis silahkan verifikasi ulang, jika masih ditolak gunakan e wallet lainnya dengan menggunakan nomor ponsel yang sama, akan tetapi E Wallet saja yang berubah, misal anda ambil OVO sebelumnya, silahkan ganti ke aplikasi Dana, Gopay, Link Aja, dll.
2. Atau anda bisa saja jangan hiraukan pemberitahuan tersebut, silahkan ditunggu sampai 3 harian jika masih sama maka memang ada masalah dengan akun prakerja anda terkait E Wallet yang anda sambungkan di akun prakerja anda.
3. Silahkan pada bagian sambungkan rekening anda cabut atau copot dan silahkan di masukkan kembali nomor yang sudah terverifikasi di akun prakerja kalian
Sekian artikel mengenai Cara Periksa Rekening E-Wallet di Kartu Prakerja Gelombang 17, 18, 19, 20, dan 21 Tahun 2021 semoga bermanfaat.
sesudah membaca artikel ini dari pertama hingga tuntas bikin pandangan saya terbuka, yang awalnya nya saya tidak mengerti, sehabis membaca artikel ini saya jadi tahu, mudah-mudahan artikel ini makin berkembang biar pemahaman saya bertambah banyak